
DISKOMINFO, Makale – Kementerian Dalam Negeri melalui Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri bekerja sama dengan MyEduSolve mengadakan kejuaraan nasional Microsoft Office Spesialist dan Adobe Certified Profesional 2021.
Kegiatan ini diluncurkan pada hari ini (Kamis, 26/08/2021) secara virtual melalui Zoom meeting dan Live di kanal Youtube Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum.
Kegiatan yang diadakan oleh MyEduSolve ini didukung penuh oleh Kementerian Dalam Negeri serta Kementerian Pemuda dan Olahraga.
Kejuaraan Nasional Microsoft Office Spesialist dan Adobe Certified Profesional 2021 ini adalah sebuah kesempatan besar bagi anak muda berusia 13 tahun hingga 22 tahun (SMP/sederajat, SMA/sederajat sekolah kedinasan, dan mahasiswa perguruan tinggi) untuk berkompetisi ditingkat nasional dan membuktikan talenta serta kemampuannya kepada seluruh Indonesia.
Dari perlombaan tingkat nasional ini, akan dipilih total 6 pemenang dari 4 kategori lomba untuk mewakili Indonesia di ajang perlombaan Microsoft dan Adobe Virtual Word Championship pada Bulan November.
Pendaftaran Kejuaraan Microsoft Office Spesialist masih dibuka sampai dengan tanggal 31 Agustus 2021 dan Adobe Certified Profesional sampai tanggal 26 Agustus 2021.
MyEduSolve adalah salah satu pihak yang bergerak dalam bidang teknologi pendidikan untuk meningkatkan kemampuan anak muda Indonesia melalui sertifikasi, pelatihan, dan pembelajaran yang mengedepankan keahlian yang dibutuhkan di era digital yang berkomitmen untuk memberikan peluang dan berkontribusi dalam memperkuat ketahanan ekonomi, serta meningkatkan kualiatas SDM Indonesia, khususnya di tengah pandemic Covid-19 melalui penyediaan sarana bagi masyarakat untuk mampu berkompetisi di dunia Internasional, dengan memberikan sertifikasi Teknologi Informasi bertaraf internasional sebagai kebutuhan sekaligus solusi dan partisipasi dalam pemulihan ekonomi di tengah pandemi Covid-19. (edr/ikp)